DESA TUKADMUNGGA MENYALURKAN BLT DESA KEPADA 107 KPM
09 Februari 2021 12:29:43 WITA
DESA TUKADMUNGGA MENYALURKAN BLT DESA KEPADA 107 KPM
Menindak lanjuti Peraturan Mentri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 13 Tahun 2020 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2021, hari ini dilaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa Tahap I Bulan Januari 2021 yang bertempat di Ruang Rapat Kantor Perbekel Tukadmungga, Jumat (5/2).
Berdasarkan hasil Musyawah Khusus yang diselenggarakan Oleh BPD Tukadmungga dan telah ditetapkan dalam Perbek No 2 Tahun 2021, telah ditetapkan 107 Keluarga Penerima manfaat (KPM) dan masing – masing KPM akan menerima Rp 300.00,- per bulannya.
Dalam penyaluran BLT Dana Desa di Desa Tukadmungga, dihadiri oleh Perbekel beserta staf, Ketua BPD, dan Babhinkamtibmas yang secara langsung menyaksikan dan mengevaluasi realisasinya. Penyaluran BLT dibuka langsung Oleh Perbekel Tukadmungga. Dalam kesempatan itu Perbekel Tukadmungga I Putu Madia memberikan sambutan dan menghimbau kepada warga penerima BLT agar menggunakan bantuan ini dengan bijaksana, mengingat pandemi ini belum diketahui kapan akan selesai dan agar tetap selalu mengikuti Protokol Kesehatan.
Sistem pembagian BLT DD dilaksanakan secara bergilir stiap Banjar dinas, yang diawali dari Banjar Dinas Dharma Semadi 25 KPM, Banjar Dinas Dharma Yadnya 29 KPM, Banjar Dinas Dharma Yasa 27 KPM, dan terakhir Banjar Dinas Dharma Kerti 26 KPM. Proses penyaluran BLT DD berjalan dengan lancar dengan tetap mengikuti Protokol Kesehatan.
Dokumen Lampiran : Penyaluran BLT DD Tukadmungga
Komentar atas DESA TUKADMUNGGA MENYALURKAN BLT DESA KEPADA 107 KPM
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |